Manajemen keuangan dapat diartikan sebagai kegiatan perencanaan dan pengelolaan dana serta aset yang dimiliki seseorang ataupun organisasi.
Manajemen keuangan sangat penting meskipun hanya dalam lingkup pribadi, rumah tangga terlebih lagi perusahaan.
Terus bagaimana pengelolaan keuangan yang baik bagi kita yang ingin hidup mandiri? Lalu apa yang harus dilakukan untuk dapat mengelola gaji dengan baik? Kali ini kita akan membahas hal tersebut sehingga tabungan semakin banyak.
Berikut ini beberapa poin manajemen keuangan diri bersama Arli Kurnia:
- Membiasakan diri untuk merencanaakan sebelum mengeluarkan uang. Uang yang masuk tanpa perencanaan yang baik maka akan membuat uang tersebut terpakai tanpa arah.
- Membiasakan diri untuk melakukan efisiensi. Yaitu kebiasaan untuk memaksimalkan resource yang ada. Kalau bisa pakai lampu 1 kenapa harus 2, kalau bisa pak
- Membiasakan diri untuk melupakan jumlah tabungan Anda. Mengingat jumlah tabungan akan membuat Anda merasa frustasi karena target belum tercapai. Yang perlu dilakukan adalah menyisihkan dan melupakan.
- Membiasakan diri untuk menyisihkan uang kecil. Uang receh jika ditata dengan baik dan dikumpulkan maka Anda akan terkejut dengan jumlah akhir ketika sekian lamanya.
- Membiasakan diri untuk menunda pengeluaran. Tunda sampai dengan besok, lakukan itu ketika Anda menginginkan sesuatu.
Cek video Manajemen Keuangan Diri 5 Hal yang Membuat Tabungan Semakin Banyak oleh Arli Kurnia berikut ini :